Good Food is your essential companion to eating out, eating in and everything in between.

Resep Telur Ceplok Bumbu Balado

Telur ceplok bumbu balado ini adalah lauk yang enak dan sedikit pedas, dengan tambahan cabainya akan membuat lidah anda semakin bergoyang, bahan utama dari telur ceplok bumbu balado adalah telur bebek yang di goreng ceplok terlebih dulu, baru di tambahkan dengan bumbu yang telah di tumbuk kasar, jika anda tidak suka dengan telur bebek, anda dapat menggantinya dengan telur ayam yang lebih mudah di dapat.


Bahan utama :

  • 5 butir telur bebek, goreng ceplok
  • 1 buah tomat merah, potong potong
  • 6 buah mata petai, belah jadi dua 
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1 lembar daun salam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • Minyak untuk menumis
Bahan yang di tumbuk kasar :
  • 1 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 6 buah cabai merah besar
  • 8 buah cabai merah keriting
Cara membuat telur ceplok bumbu balado :
  1. Panaskan 50 ml minyak, lalu tumis bumbu yang telah di tumbuk kasar sambil di tambahkan dengan daun salam, tumis hingga bumbu harum dan matang.
  2. Masukkan tomat dan petai, aduk hingga layu. Tambahkan dengan telur ceplok, aduk hingga rata.
  3. Masukkan gula pasir dan garam, aduk hingga rata lalu cicipi rasanya, setelah rasanya pas, angkat dan sajikan.

Resep Telur Ceplok Bumbu Balado Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments: